Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Rokan Hilir Awasi Proses Produksi Logistik Pemilu 2024

Tangerang, Ketua Bawaslu Rokan Hilir Zubaidah dan Anggota Bawaslu Rokan Hilir Dedi Sibuea laksanakan pengawasan monitoring pelaksanaan pengadaan logistik perlengkapan Pemilu 2024. Pengawasan tersebut dilakukan di Tangerang, Sabtu (21/10/2023).

Pelaksanaan pengadaan logistik pemilu 2024 merupakan rangkaian penting dalam penyelenggaraan tahapan pemilu yang menjadi fokus pengawasan Bawaslu. Hal ini untuk memastikan dan menjamin bahwa pelaksanaan pengadaan dilakukan secara tepat jumlah, tepat jenis, tepat kualitas dan sesuai dengan spesifikasi yang telah ditetapkan dalam ketentuan perundangan.

Pada pelaksanaan monitoring Zubaidah selaku Ketua Bawaslu Rokan Hilir, disela-sela pengawasan dan monitoring melakukan pengecekan terhadap spesifikasi, proses, dan mekanisme produk tinta logistik Pemilu 2024 yang diproduksi oleh PT. Kudo Indonesia Jaya.

"Selanjutnya PT. Locis Segel Indonesia juga menjadi objek pengawasan kami yang kedua, perusahaan ini yang memproduksi Cabletis. Pengawasan ini juga untuk memastikan yang diproduksi apakah sudah sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh KPU RI, disela-sela monitoring proses produksi hingga proses pengepakannya semua sudah sesuai standar dan tidak ada kerusakan pada produk yang akan dikirim ke Kabupaten/Kota," Ungkap Zubaidah.

Dedi Sibuea mengatakan bahwa pengawasan ini penting dilakukan, sesuai dengan tugas Bawaslu menurut Pasal 101 UU 7 tahun 2017. Bawaslu Kabupaten/Kota bertugas mengawasi pelaksanaan tahapan penyelenggaraan Pemilu di wilayah kabupaten, salah satunya pengadaan logistik Pemilu dan pendistribusiannya.

Dedi Sibuea juga menambahkan pengawasan logistik yang dilakukan oleh Bawaslu Rokan Hilir berdasarkan prinsip tepat jumlah, tepat jenis, tepat sasaran, tepat waktu, tepat kualitas dan efisien. "Jadi tadi kita sudah lakukan pengecekan beberapa spesifikasinya mulai dari ukuran, bentuk, bahan sudah kita cek semua termasuk kekuatan dan ketahanannya," ungkap Dedi.

Dedi menambahkan bahwa secara umum pengadaan logistic khususnya tinta dan cabletis sudah dilakukan dengan baik sesuai prosedur dan spesifikasinya. Ia pun berharap pengadaan dan distribusinya dapat selesai secara tepat waktu sebagai bentuk kesiapan penyelenggara pemilu dalam melaksanakan pemilu 14 Februari 2024 nanti.

Penulis : M. Albar

Editor : Reza Is

Tag
BERITA